Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Tawarikh 2:1-5

Keturunan Yehuda
2:1 Inilah anak-anak Israel: Ruben, Simeon, Lewi, Yehuda, Isakhar, Zebulon, 2:2 Dan, Yusuf, Benyamin, Naftali, Gad dan Asyer. 2:3 Anak-anak Yehuda ialah Er, Onan dan Syela, tiga orang, yang lahir bagi dia dari anak perempuan Syua perempuan Kanaan itu. Tetapi Er, anak sulung Yehuda itu, adalah jahat di mata TUHAN, maka Ia membunuhnya. 2:4 Tamar, menantu perempuan Yehuda, melahirkan baginya Peres dan Zerah. Semuanya anak-anak Yehuda ada lima orang. 2:5 Anak-anak Peres ialah Hezron dan Hamul.

Full Life: ANAK-ANAK ISRAEL.

Nas : 1Taw 2:1

Dalam pasal 1Taw 1:1-54, penulis mendaftarkan keturunan Adam (ayat 1Taw 2:1) hingga Abraham (ayat 1Taw 2:27) sampai Israel (ayat 1Taw 2:34). Melalui anak-anak Israel (yaitu Yakub) datanglah umat pilihan Allah. Allah telah menentukan untuk memberkati "semua kaum di bumi" melalui mereka (Kej 12:3). Dalam pasal 1Taw 2:1-8:40 penulis merunut daftar keturunan kedua belas putra Israel. Silsilah Yehuda ditempatkan yang pertama antara suku-suku lainnya (ayat 1Taw 2:3) karena arus utama sejarah penebusan mengalir melalui suku ini, khususnya melalui Daud dan keturunannya (bd. 1Taw 3:1; 2Sam 23:5), hingga Mesias.

Full Life: ANAK-ANAK.

Nas : 1Taw 2:5

Daftar keturunan yang disajikan bersifat selektif, dengan memilih hanya keturunan tertentu. Istilah "anak-anak" juga dapat diartikan "keturunan dari"; jadi ada kemungkinan beberapa anak atau angkatan dilewati.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1 tawarikh 2:1-5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)